Adakan Musyawarah Wilayah, FLP Turki Ingin Bangkit



Seiring dengan berakhirnya masa kepengurusan periode 2016, FLP Turki menyelenggarakan Musyawarah Wilayah pada hari Minggu 18 Desember 2016.  Berdasarkan keputusan Musyawarah Wilayah yang dilakukan secara mufakat, ketua FLP Turki terpilih untuk periode berikutnya adalah saudara Abdurrahman Al Farid (Ankara) menggantikan saudari Evi Marlina (Ankara), ketua FLP Turki sebelumnya.

Acara muswil yang diselenggarakan di Turk Yazarlar Birligi, Sultan Ahmet Istanbul dihadiri 7 Anggota FLP Turki dari berbagai belahan kota di Turki. Karena kondisi Istanbul yang belum begitu stabil, banyak anggota lain yang terpaksa tidak bisa hadir dalam acara tersebut.

Al Farid yang mengusung tema bangkit dalam sambutannya setelah terpilih menjadi ketua. Ia juga mengucapkan terima kasih atas amanah yang telah diberikan di dalam FLP Turki dan memohon kepada rekan-rekan di FLP untuk membantunya selama kepengurusan kedepan. “Saya berterima kasih atas amanah yang dipercayakan oleh teman-teman kepada saya, Saya berharap bantuan dari teman-teman semua, untuk memajukan dan membangkitkan FLP Turki, serta menjadikan anggota-anggotanya semangat kembali”. Ucap Al Farid dalam sambutannya.

Izhan Fakhruzi, sebagai pimpinan musyawarah yang juga menjadi sekretaris umum periode sebelumnya sekaligus mewakili Evi Marlina yang sedang di Indonesia, berharap agar FLP Turki dapat menghasilkan lebih banyak karya di masa selanjutnya.

          Pada musyawarah tersebut disepakati visi untuk FLP Turki periode 2017 dengan tema Bangkit. “Membangkitkan semangat menulis bersama FLP Turki”. Musyawarah wilayah FLP Turki berjalan dengan lancar dan diakhiri dengan berfoto bersama di depan Blue Mosque. 

No comments:

Post a Comment

Pages