Musyawarah Tahunan atau yang biasa disebut dengan MUSTA PPI
Turki 2019 kembali digelar di Konya pada tanggal 31 Januari – 2 Februari 2019.
Bertempat di Gedung Süleyman Demirel Kültür Merkezi Selçuk University, Musta PPI
Turki 2019 dihadiri oleh perwakilan MPA PPI Turki 2018-2019, BPH PPI Turki
2018-2019, KPU PPI Turki 2018-2019, 12 PPI wilayah, Lemba Otonom dan Organisasi
Kemitraan. Pada Musta kali ini, FLP Turki sebagai organisasi kemitraan
mengirimkan dua orang delegasinya yaitu Alinda Putri Dewanti dari Divisi
Kepenulisan dan Mahardhika Muhammad dari Divisi Media Kreatif.
Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, Musta PPI Turki 2019
diawali dengan simposium internasional bertemakan hubungan antara Indonesia dan
Turki dengan 3 orang pembicara, di antaranya adalah Kuasa Usaha Ad Interim
Kedutaan Republik Indonesia untuk Turki R. Hikmat Moejawan yang membahas
mengenai kerjasama antara Turki dan Indonesia. Pembicara kedua yakni Duta Besar
Turki untuk Indonesia, H.E Prof. Dr. Mahmud Erol Kılıç yang membahas tentang
Indonesia dalam perspektif Turki. Dan pembicara ketiga yakni Prof. Dr. Murat
Çemrek selaku Kepala Studi Hubungan Internasional Necmetin Erbakan University
memberikan pengetahuan tentang kebijakan luar negeri Turki yang telah berubah
dan berevolusi selama 17 tahun terakhir.
Tak hanya itu, agenda Musta kali ini juga dibuat berbeda
dengan Musta sebelumnya. Disadur dari Musta PPI Dunia, agenda inti Musta PPI
Turki diawali dengan Sidang Komisi terlebih dahulu lalu dilanjutkan dengan
Sidang Pleno dan Sidang Paripurna. Pada sesi Sidang Komisi, dibagi menjadi 5
komisi: Komisi 1 membahas mengenai AD/ART dan GBHO PPI Turki; Komisi 2 membahas
Laporan Pertanggung Jawaban OC Musta, MPA, dan KPU; Komisi 3 membahas Laporan
Pertanggung Jawaban BPH PPI Turki 2018-2019 dari Departemen SDM, Departemen
Legalitas dan Keuangan, dan Departemen Akademi dan Profesi; Komisi 4 membahas
Laporan Pertanggung Jawaban BPH PPI Turki 2018-2019 dari Departemen Sosial dan
Kesejahteraan Pelajar, dan Departemen Humas; sedangkan Komisi 5 membahas
Laporan Pertanggung Jawaban dari Departemen Pengembangan Soft Skill, Departemen
Pengembangan Organisasi, dan Departemen Agama.
Sidang Pleno yang digelar keesokan paginya berlangsung cukup
lama terutama saat memasuki sesi tanya jawab dengan Ketua MPA PPI Turki
2018-2019, Fikrirrahmat setelah ia memaparkan Laporan Kerja MPA PPI Turki.
Begitu juga saat sesi tanya jawab dengan Ketua BPH PPI Turki 2018-2019, Gesta
Fauzia Nurbiansyah setelah ia memaparkan Laporan Pertanggung Jawaban BPH PPI
Turki. Setelah Laporan Pertanggung Jawaban BPH PPI Turki 2018-2019 dinyatakan
diterima bersyarat oleh peserta penuh Musta dan diputuskan oleh presidium
sidang, agenda Musta PPI Turki 2019 dilanjutkan dengan Sidang Paripurna yang membahas
tentang pengesahan AD/ART, GBHO, Rekomendasi dan Ketetapan Musta.
Agenda inti Musta PPI Turki 2019 ditutup dengan pelantikan
anggota MPA PPI Turki 2019-2020, pelantikan dan sambutan Ketua PPI Turki
2019-2020 yakni Darlis Aziz, serta pemilihan tuan rumah Musta 2020. Dengan
ditetapkannya Kayseri sebagai tuan rumah Musta PPI Turki 2020, berakhir pula
seluruh rangkaian acara inti Musta PPI Turki 2019. Selamat kepada Ketua PPI
Turki 2019-2020 Darlis Aziz, dan sampai jumpa di Kayseri pada Musta PPI Turki
tahun depan.
No comments:
Post a Comment